Hai Radio Lovers…kali ini carpediem bakalan kasih informasi tentang salah satu fungsi radio yang menarik nih… selain sebagai hiburan, radio juga punya fungsi sebagai sarana pendidikan yang nggak kalah menarik juga nihh..
Radio salah satunya berfungsi
sebagai penyebaran informasi kepada khalayak. Perlu diketahui bahwa radio
mempunyai fungsi sebagai alternatif penyebaran informasi dalam pendidikan non
formal. Tentunya pendidikan non formal melalui radio ini ada untuk semua segmen
umur, mulai dari anak-anak, remaja, dewasa, bahkan para orang tua. Pendidikan non
formal memegang peranan penting dalam Sistem Pendidikan Nasional, yang sudah
tertuang dalam Undang-Undang Nomor 20 tahun 2003. Tentunya jaringan dalam radio meberikan
informasi yang luas, baik tentang informasi dalam negeri, maupun luar negeri
yang dapat menambah wawasan pengetahuan umum kita yang sekaligus dapat digunakan
sebagai bahan materi untuk menghadapi tantangan sesuai dengan tuntutan
perubahan kehidupan baik lokal maupun internasional.
Salah satunya
adalah siaran radio yang memutarkan lagu-lagu anak, yang sekaligus berguna
untuk menjaga dan melestarikan lagu-lagu anak, kemudian baca puisi,dan masih
banyak lagi, yang secara langsung dapat menumbuhkan mental dan karakter anak. Kemudian
bagi kalian para orang muda, jangan kawatir takut ketinggalan informasi tentang
lagu-lagu yang baru ni..apalagi buat kalian yang suka lagu-lagu barat, ada
banyak frekuensi yang memutarkan lagu-lagu yang up to date..salah satunya
adalah di radio Prambors (Pinkvsgrey, 2015).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar